You are currently viewing 7 Kelebihan Batik Dobby Untuk Fashion Batik

7 Kelebihan Batik Dobby Untuk Fashion Batik

batik dobi

Bagi kalangan awam, batik mungkin hanya menggunakan bahan katun mori. Padahal masih ada jenis batik lain, salah satunya batik dobby. Sama seperti jenis bahan lainnya, ada sederet kelebihan batik dobby untuk variasi busana Kawan Batik, lho.

Tapi, mungkin Kawan Batik masih asing dengan batik yang satu ini. Pada dasarnya hanyalah perpaduan dari seni lukis membatik yang di lakukan di atas kain dobby. Hanya saja kain dobby sendiri punya motif yang membentuk pola geometris hasil dari tenun khusus.

Dari gambaran tersebut, sekilas sudah terbayang cantiknya batik ini, bukan? Menariknya, bukan cuma itu kelebihan batik dobby yang bisa kamu dapatkan. Masih ada sederet alasan mengapa jenis batik ini patut di pertimbangkan untuk menjadi salah satu pilihan busana batik mu.

Apa Saja Kelebihan Batik Dobby?

Untuk membantumu menentukan batik yang tepat, berikut ini Batik Bedjo hadirkan informasi beberapa kelebihan batik dobby. Mulai dari variasi pola, pilihan tekstur, tampilannya yang berkelas, kualitas bahan yang baik, hingga fleksibel sebagai pakaian apapun. Lebih jelasnya, yuk simak bahasan di bawah!

1.Batik Dobby Motif Pola Beragam

Berbeda dari jenis bahan lainnya, bahan dasar batik dobby, yaitu kainnya, memiliki berbagai pilihan motif berpola. Mulai dari dobby herringbone, dobby crystal, dobby salur, dobby baron, sampai dobby kotak. Berbagai model motif kain ini bisa kamu temukan pada banyak batik di pasaran.

batik dobby

Tak hanya itu, kain dobby juga menjadi sangat unik berkat pilihan bahan kainnya yang variatif. Seperti contohnya dobby dari kain katun, polyester, cotton viscose, rayon, dan beberapa jenis lainnya. Masing-masingnya pun memberikan tampilan dan tekstur yang berbeda setelah menjadi produk kain batik.

Misalnya saja dobby cotton viscose yang punya motif geometris sedikit menonjol, membuat polanya tak terlalu terasa di kulit. Atau dobby katun dan rayon yang lebih menunjukkan tekstur timbul dan membuat kain sangat dinamis di padukan dengan motif batik.

Dengan kata lain, setiap motif dan jenis kain dobby memiliki keunikan tersendiri, bahkan setelah di sulap menjadi kain batik yang utuh. Itulah mengapa penting sekali untuk memastikan pilihan batikmu sesuai selera.

2.Kain Dobi Banyak Pilihan Tekstur

Kelebihan batik dobby yang satu ini mirip dengan kain mori, di mana ada beberapa tingkatan dalam kualitas kain. Kamu bisa menemukan kain dobby yang sangat halus sampai yang kasar.

Kain dobby yang halus biasanya memiliki serat pola yang sedikit terasa di kulit. Selain itu batik dobby seperti ini juga kelihatan mengkilap, sehingga lebih sering menjadi pilihan untuk busana-busana premium. Tak heran jadinya jika batik ini masuk dalam kualitas menengah ke atas.

batik dobby

Hal yang sama juga bisa kamu temukan pada dobby bertekstur menengah dan cenderung kasar. Mungkin bahan seperti ini kurang pas bagi sebagian orang. Namun, hal ini bisa di siasati dengan penambahan kain furing pada bagian dalam. Meski demikian, keduanya sama-sama menjadi bahan untuk busana-busana rapi berkat motif polanya yang tidak ada pada batik lainnya.

3.Hem dobi Terlihat Lebih Eksklusif 

Yup, dengan tampilannya yang kemilau dan juga berkilau saat terkena cahaya, batik dobby memiliki penampilan yang eksklusif. Sifatnya ini mirip sekali dengan kain-kain bertekstur licin seperti kain sutra, sehingga tak salah jika termasuk dalam salah satu kategori batik terbaik.

Oleh karena itu, dengan kualitas apik ini, batik dobby sangat pas menemani dalam acara-acara resmi yang menuntutmu tampil semaksimal mungkin. Sudah bisa terbayang bukan bagaimana penampilanmu hanya dengan mengenakan batik dobby? Cukup lengkapi dengan sedikit aksesoris, kamu pun sudah bisa dapatkan aura berkelas tanpa harus mahal.

4.Dapat Menyerap Keringat Dengan Baik

Apalah artinya batik cantik tapi tak nyaman di kenakan. Itulah mengapa kualitas penyerapan suatu kain sangat penting di perhatikan.

batik dobby

Kain dobby memiliki daya serap yang baik. Dengan begitu tidak perlu khawatir lagi mengenakan batik dobby, bahkan di cuaca panas sekalipun. Daya serap kain dobby yang baik ini tentunya membantu tampil lebih percaya diri, baik dalam acara-acara resmi atau saat bekerja.

Dari kelebihan ini juga, busana batik berbahan dobby cukup minim menyebabkan rasa gerah yang berkepanjangan. Cocok sekali kamu kenakan pada momen-momen penting berdurasi lama.

5.Kain Yang Terasa Sejuk

Selain mencegah panas, batik berbahan dobby juga punya kesan yang cukup sejuk saat menyentuh kulit. Terlebih jika sisi dalam baju dil apisi dengan kain furing. Namun, terlepas dari penambahan kain lainnya, batik dobby memang tergolong sebagai kain premium dengan mutu yang bagus.

Sensasi yang sejuk ini juga di dapatkan dari rongga antar pintalan. Udara dari luar tetap bisa bersirkulasi ke bagian dalam baju, membuat kulit tetap bisa bernapas. Rancangan kain seperti ini juga menjadikan kulit tak terasa lengket yang sangat mengganggu aktivitas.

6.Memiliki Daya Jual Yang Tinggi

Berkat adanya motif geometris, kualitas, dan tampilan kain, tak salah jika daya jual yang tinggi jadi salah satu kelebihan batik dobby. Betul sekali! Karena kualitasnya yang baik, permintaan batik ini pun juga banyak. Terutama bagi kalangan yang cenderung memilih batik premium.

Dengan begitu, pantas jika batik dobby di banderol dengan harga yang cukup tinggi. Busana dengan tingkatan dobby terbaik sangat mungkin ada di harga lebih dari Rp700 ribu. Akan tetapi, bukan berarti pilihan batik terjangkau justru terbatas.

Di berbagai toko online, kamu tetap bisa temukan kain dan busana batik dobby dengan harga di bawah Rp500 ribu. Motif batiknya pun tentu tak kalah menarik dari batik dengan harga di atasnya. Yang membedakan boleh jadi dari sisi jenis kain atau kerapihan jahitan.

Khusus untuk kualitas jahitan, pastinya busana batik akan semakin bernilai tinggi ketika jahitannya sangat rapi. Ini karena jahitan yang bermutu membutuhkan ketelitian dan keterampilan tertentu yang tak mudah di miliki setiap orang. Boleh di bilang pada titik inilah harga yang sepadan menunjukkan apresiasi dari proses menghasilkan sebuah batik.

batik dobby

7.Cocok Dalam Desain Fashion Apapun

Terkadang memakai baju hasil jahitan sendiri lebih nyaman dari pada yang siap pakai. Selain ukuran baju lebih mudah di sesuaikan dengan ukuran tubuh, menentukan batik mana yang paling pas adalah bagian paling seru.

Nah, bagi kamu yang lebih suka membuat pakaian sendiri, cobalah pilih batik dobby sebagai bahan dasar. Dari blouse, blazer, kemeja/hem sampai dress, semua desain ini sangat cocok untuk menonjolkan karakteristik dobby yang unik.

Sampai sini, itulah berbagai kelebihan batik dobby yang akan kamu dapatkan bila memilih jenis batik ini sebagai busana andalan. Apabila memang belum tertarik dengan batik ini, Kawan Batik tetap bisa pilih batik jenis lainnya sesuai selera.

Untuk variasi batik yang beragam, Kawan Batik bisa segera mencarinya di Batik Bedjo. Untungnya kini belanja kain dan baju batik lebih praktis di Batik Bedjo dengan cukup pesan lewat website atau WhatsApp tim kami. Tanyakan stok yang tersedia dan batik pilihanmu pun akan langsung di antar. Tunggu apalagi, yuk dapatkan batik favoritmu!