You are currently viewing 4 Teknik Membatik Yang Ada di Indonesia
teknik membatik

4 Teknik Membatik Yang Ada di Indonesia

Teknik Membatik

Salah Satu Ciri Yang Membedakan Satu Batik Dengan Batik Lainnya Adalah Motif Khas Masing-Masing Daerah. Tapi, Kawan Batik Juga Harus Paham Kalau Batik Juga Bisa Di bedakan Berdasarkan Teknik Membatik Yang Dipakai.

Ada Berbagai Macam Metode Yang Perajin Manfaatkan Untuk Membuat Batik. Beberapa Yang Sudah Sangat Familiar Tentunya Batik Tulis Dengan Teknik Tulis Dan Batik Cap Dengan Teknik Cap. Padahal Seiring Berkembangnya Zaman, Kini Sudah Lebih Banyak Opsi Pembuatan Batik Yang Mungkin Belum Anda Kenal.

Nah, Pembahasan Batik Bedjo  Kali Ini Pas Sekali Untuk Menambah Informasi Anda Seputar Teknik Pembuatan Batik. Maka Dari Itu, Yuk Simak Selengkapnya!

Teknik Tulis

Teknik Tulis
Teknik Tulis

Adanya Batik Yang Kita Kenal Sekarang Ini Berawal Dari Batik Tulis. Tulis Termasuk Teknik Membatik Tradisional Karena Metodenya Yang Masih Manual. Untuk Menghasilkan Selembar Kain Batik, Perajin Harus Mengerjakan Seluruhnya Hanya Menggunakan Tangan Dan Bantuan Alat Serta Bahan Tertentu.

Kawan Batik Tentu Sudah Cukup Familiar Dengan Alat Dan Bahannya, Bukan? Ya, Tentu Saja Apalagi Kalau Bukan Canting, Wajan Kecil, Anglo (Alat Pemanas), Dan Malam (Lilin Khusus Membatik). Terakhir, Tidak Lupa Kain Mori Yang Memang Khusus Untuk Batik Tulis.

Pertama, Perajin Perlu Mendesain Motif Terlebih Dulu Sebagai Patokan. Perajin Biasanya Menggunakan Pensil Agar Desain Motif Nantinya Benar-Benar Mampu Tertutup Tinta Malam.

Pada Proses Pembatikan, Wajan Dan Anglo Berfungsi Untuk Mencairkan Tinta Malam. Malam Yang Sudah Mencair Kemudian Diambil Menggunakan Canting. Setelah Itu, Malam Akan Mengalir Keluar Melalui Ujung Canting Dan Perajin Mulai Menuliskan Kain Sesuai Desain.

Dengan Proses Pembuatan Demikian, Teknik Ini Mampu Memberikan Hasil Kain Batik Yang Lebih Eksklusif Daripada Teknik Lainnya. Hal Itu Karena Guratan Yang Perajin Hasilkan Tidak Akan Sama Dari Satu Bagian Ke Bagian Lainnya. Bahkan, Hampir Sebagian Besar Batik Tulis Memiliki Desainnya Masing-Masing.


Teknik Cap

Teknik Cap

Teknik Membatik Yang Juga Tak Kalah Populer Setelah Batik Tulis Adalah Teknik Cap. Bisa Dibilang, Metode Ini Merupakan Peralihan Dari Teknik Tradisional Menuju Proses Lebih Modern Berkat Media Yang Digunakan.

Seperti Namanya, Pembuatan Batik Cap Menggunakan Media Cap Atau Stempel Terbuat Dari Tembaga. Bagian Tembaga Stempel Terdapat Bentuk Yang Diinginkan Agar Nantinya Bagian Inilah Yang Memberikan Motif Pada Kain.

Selain Cap Stempel, Batik Ini Sama-Sama Memerlukan Lilin Malam Sebagai Pewarna Motif. Untuk Menghasilkan Produk Batik Cap, Bagian Tembaga Stempel Dicelupkan Pada Malam Cair. Setelah Itu, Cetakan Motif Dicapkan Pada Kain Hingga Kain Terisi Motif.

Dibandingkan Batik Tulis, Batik Cap Erat Sekali Dengan Gaya Motif Seragam Dan Berulang. Beberapa Contoh Motif Dari Teknik Ini Bisa Kawan Batik Temukan Pada Motif Kawung, Parang Rusak, Dan Masih Banyak Lagi. Oleh Karena Itulah, Setiap Stempel Hanya Memiliki Satu Motif Batik Untuk Seluruh Sisi Kain.

Berkat Bantuan Cap Stempel, Waktu Pembuatan Batik Cap Terbilang Lebih Cepat Daripada Batik Tulis. Ketika Batik Tulis Membutuhkan Waktu 2-3 Bulan, Batik Cap Mampu Selesai Hanya Dalam 3 Hari Saja. Namun, Tentu Prosesnya Pun Tidak Sembarangan. Perajin Harus Sangat Teliti Menempatkan Stempel Setiap Kali Mengecap Supaya Motif Keseluruhannya Tetap Simetris.


Teknik Membatik Kombinasi

Teknik Kombinasi
Teknik Kombinasi

Teknik Membatik Printing

Teknik Printing
Teknik Printing

Beralih Ke Teknik Modern, Batik Saat Ini Bisa Kawan Batik Temukan Dari Hasil Printing. Ya, Teknik Kali Ini Sepenuhnya Hanya Mengandalkan Kecanggihan Teknologi Mulai Dari Pembuatan Desain Hingga Tahap Pencetakan.

Proses Pembuatannya Pun Terbilang Lebih Mudah Karena Tidak Memerlukan Keterampilan Tingkat Tinggi Dan Tahapan Yang Berlapis. Hampir Siapapun Bahkan Pemula Bisa Mencobanya. Hanya Komputer, Software, Mesin Printing Khusus Kain, Dan Kemampuan Mendesain Motif Sudah Cukup Untuk Memproduksi Kain Batik.

Karena Mudah, Teknik Printing Mampu Menghasilkan Lebih Banyak Lembaran Batik Dalam Waktu Jauh Lebih Cepat. Dalam Satu Hari, Pengerjaan Memanfaatkan Teknik Ini Sangat Mungkin Mencetak Ratusan Lembar, Baik Dengan Motif Yang Sama Ataupun Berbeda.

Tak Heran Jadinya Jika Harga Batik Printing Dibanderol Sangat Murah Dan Tersebar Luas. Kawan Batik Mungkin Akan Lebih Mudah Menemukan Batik Jenis Ini. Namun, Teknik Membatik Demikian Tentunya Mengurangi Nilai Kesenian Batik, Sehingga Tidak Akan Sama Dengan Batik Tulis Ataupun Cap.

Teknik Celup Ikat (Tie-Dye)

Teknik Celup

Meski Prosesnya Terlihat Manual, Tahukah Kawan Batik Kalau Teknik Celup Ikat Sebenarnya Merupakan Salah Satu Teknik Beraliran Modern. Ini Karena Metode Pembuatannya Yang Cukup Sederhana, Menggunakan Pewarna Sintetis, Dan Mampu Selesai Dalam Waktu Singkat.

Di Antara Teknik Membatik Lainnya, Celup Ikat Tergolong Unik Karena Motifnya Yang Berbeda Dari Jenis Batik Lainnya. Ketika Teknik Tulis, Cap, Lukis, Dan Printing Menghasilkan Motif Etnik, Kain Batik Dari Teknik Ini Unggul Dengan Motif Melingkar.

Motif Tersebut Adalah Hasil Dari Ikatan-Ikatan, Sehingga Tidak Memerlukan Desain Yang Detail Di Atas Kain.  Lebih Menarik Lagi, Variasi Warna Pada Batik Ini Mendorong Gambaran Motifnya Semakin Keluar.

Selembar Kain Batik Ini Hanya Membutuhkan Hanya Membutuhkan Kain, Tali, Dan Pewarna. Selanjutnya, Bagian Dari Kain Diikat Menggunakan Tali. Baru Kemudian Kain Dicelupkan Ke Berbagai Warna Dan Kemudian Diangkat.

Dari Teknik Dasar Tersebut, Beberapa Daerah Mengembangkan Teknik Celup Ikat Untuk Menghasilkan Motif Khas Daerah Masing-Masing. Misalnya Saja Jumputan Dari Jawa Yang Terkenal Dengan 3 Titik Warnanya. Banjarmasin Juga Memiliki Batik Sasirangan Yang Memiliki Motif Tersendiri Khas Kota Tersebut, Seperti Kulat Karikit, Naga Balimbur, Dan Masih Banyak Lainnya.

Selain Keempat Teknik Tersebut, Masih Ada Satu Teknik, Yaitu Teknik Membatik Lukis/Colet Yang Sudah Batik Bedjo Bahas Pada Artikel Sebelumnya. Dengan Tambahan Informasi Pada Artikel Ini, Semoga Wawasan Kawan Batik Tentang Batik Indonesia Semakin Lengkap, Ya.